Scroll untuk baca artikel
nasionalOKU

Anggota PPK OKU Resmi Dilantik Ketua KPU Ingatkan Harus Independen Tidak Memihak

×

Anggota PPK OKU Resmi Dilantik Ketua KPU Ingatkan Harus Independen Tidak Memihak

Sebarkan artikel ini

lensaperistiwa.id – Sebanyak 65 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se- Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) resmi dilantik untuk pemilihan umum 2024,Rabu (04/01/2023).

 

Kegiatan yang dipusatkan di Hotel BIL Baturaja dihadiri oleh Penjabat Bupati OKU H Teddy Meilwansyah diwakili oleh Asisten I OKU Drs Slamet Riyadi, Danramil Kota Baturaja Kapt CPL Suwigyo, kasat Intelkam Polres OKU AKP Hendri Anthonius SH, serta ketua PN Baturaja Hendri Agustian dan tamu undangan lainnya.

 

Anggota PPK yang dilantik hari ini merupakan hasil seleksi beberapa waktu yang lalu di SMKN 3 OKU. Mereka dilantik sesui dengan surat keputusan KPU nomor 61 tahun 2022 tentang penetapan dan pengangkatan PPK Kabupaten OKU pemilihan tahun 2024.

 

Naning Wijaya Ketua KPU kabupaten OKU mengatakan setelah pelantikan PPK ini pihaknya akan segera membentuk sekretariat PPK dan meminta kepada Pemerintah Daerah untuk memfasilitasi sesuai petunjuk Mendagri tentang fasilitasi PPK.

 

“Nanti PPK akan segera menyampaikan usulan kepada Aparatur Sipil Negara (ASN) yang akan dilibatkan menjadi sekretariat PPK dan kemudian akan menetapkan sekretaris PPK maupun staf sekretariat ditingkat Desa,” ucapnya.

 

Comment