LAMPUNG TENGAH, lensaperistiwa.id– Staf Ahli Bupati Lampung Tengah (Lamteng) Bidang Pemerintahan, Hukum dan Politik, Zulfikar Irwan, S.Sos, M.M mewakili Bupati Lamteng menyambut kedatangan Wakil Menteri (Wamen) Kependudukan dan Pembangunan Keluarga / Kepala BKKBN Republik Indonesia, Ratu Ayu Isyana Bagoes Oka, S.Sos. Jum’at (20/12/2024). Bertempat di Rumah Ceting, Kampung Sanggar Buana, Kecamatan Seputih Banyak.
Kunjungan Wamen, Ratu Ayu Isyana dalam rangka Peluncuran Gerakan Orang Tua Asuh Cegah Stunting (GENTING), kunjungan tersebut dilaksanakan secara sederhana dengan berdialog interaktif bersama masyarakat dan perwakilan orang tua asuh.
Wamen, Ratu Ayu Isyana saat diwawancarai mengatakan pentingnya gotong royong dalam mensukseskan program GENTING.
Pencegahan tidak bisa hanya dilakukan oleh pemerintah saja, perlu melibatkan berbagai pihak, termasuk peran swasta.