Sosbud

Pastikan Ibadah Berjalan Aman, Polres Muara Enim Tinjau Gereja

×

Pastikan Ibadah Berjalan Aman, Polres Muara Enim Tinjau Gereja

Sebarkan artikel ini

Lensaperistiwa.id | pastikan kegiatan Ibadah Kenaikan Isa Al Masih, berjalan kondusif, Kapolres Muara Enim Polda Sumsel AKBP Jhoni Eka Putra melakukan kegiatan monitoring kegiatan itu, disejumlah gereja Wilayah dalam Kota Muara Enim, Kamis (9/5/2024).

 

Kegiatan monitoring dan pengecekan giat Ibadah Kenaikan Isa Al Masih tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Muara Enim AKBP Jhoni Eka Putra didampingi Kabag Ops Polres Muara Enim, Kompol Toni Arman,  Kasat Lantas Polres Muara Enim diwakili Kanit Turjagwali Ipda Ari Saliansyah, Kasat Reskrim AKP Darmanson, Kasat Intelkam Polres Muara Enim, dan Iptu Cahya Nugraha Minartama.

 

Dalam kegiatan tersebut rombongan Kapolres Muara Enim, secara estafet melakukan peninjauan ke Gereja Methodist Indonesia Nafiri Sion (GMINS) Jl RA Kartini Kelurahan Pasar III, Kota Muara Enim dan berkoordinasi dengan pengurus Gereja Arizman Sitoitet bersama dengan para jemaat yang hadir.

 

 

Setelah itu, dilanjutkan ke Gereja Pantekosta Di Indonesia (GPDI) di Jalan Baru Terminal Regional Kelurahan Air Lintang, Kota Muara Enim, melakukan pengecekan anggota yang melaksanakan pengamanan dan kegiatan Ibadah Kenaikan Isa Al Masih serta berkoordinasi dengan pengurus Gereja H Hulutagalung dan para jemaat yang hadir.

 

Dan terakhir ke Gereja HKBP Metani Jl Pintas Rindam II Sriwijaya Desa Karang Raja Kecamatan Muara Enim melakukan koordinasi dengan Pendeta Arman Marpaung. Seluruh kegiatan di ketiga gereja tersebut  berjalan aman dan terkendali.

 

 

Comment