Tak lama mobil dinas pemadam kebakaran datang ke lokasi dan langsung memadamkan api yang sudah menjalar, disambut dengan teriakan warga karena damkar datang terlambat.
Petugas dampak langsung menyiram air ke seluruh sampah yang sudah terbakar, api langsung dipadamkan oleh petugas Damkar kecamatan Baturaja Timur.
Sementara itu Danru 2 kota Damkar Baturaja Timur Topik Ismail mengatakan, setelah mendengar adanya kebakaran kantor lurah kami langsung datang ke lokasi.
“Dalam kebakaran ini kita menurunkan 2 mobil Damkar, satu mobil penyemprot dan satu lagi mobil tangki air,” ucapnya.
Setelah memadamkan api, petugas Damkar masih menyiramkan air ke seluruh areal sampah, hal ini di lakukan karena masih adanya asap yang keluar dari dalam sampah.
“Seluruh areal kita siram, karena masih ada asap yang keluar dari dalam sampah tersebut, hal ini di lakukan agar tidak terjadi lagi kebakaran,” pungkasnya. (gun)
Comment