Selamat bertugas dan menjalankan tugas dengan baik. semoga bisa langsung cepat bersinergi dan bekerjasama dengan rekan-rekan lainnya. Kang Jito juga mengingatkan, setelah resmi dilantik menjadi Anggota DPRD OKU, teruslah memperjuangkan kepentingan masyarakat Kabupaten OKU, jelasnya.
Sementara itu PJ Bupati OKU H. Teddy Meilwansyah dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat atas pelantikan anggota DPRD Kabupaten OKU, Mujiyanto, SE dari Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
“Atas nama pemerintah daerah dan pribadi, saya mengucapkan selamat kepada saudara Mujiyanto, SE beserta keluarga, semoga dalam periode DPRD Kabupaten OKU 2019-2024 yang masih tersisa ini, saudara dapat melaksanakan tugas dan amanah yang diemban ini dengan sebaik baiknya,” ucapnya.
Teddy berharap, dengan pelantikan anggota dewan yang baru ini akan semakin meningkatkan efektifitas pelaksanaan tugas-tugas kelembagaan legislatif sebagai mitra pemerintah daerah dan unsur penyelenggaraan pemerintahan daerah.
“Tidak lupa kami menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan kepada saudara M Fahrudin, atas pengabdian dan dedikasinya dalam menjalankan tugas-tugas selama menjabat sebagai anggota DPRD Kabupaten OKU,” ungkap PJ Bupati OKU.
Di akhir sambutannya, PJ Bupati OKU kembali mengajak Mujiyanto, SE untuk bersinergi dan berkiprah dalam penyelenggaraan pemerintahan, pembangunan dan pelayanan kepada Masyarakat di Bumi Sebimbing Sekundang.
“Semoga amanah yang diberikan di atas pundak saudara dapat ditunaikan dengan sebaik-baiknya, guna berikhtiar bersama-sama mewujudkan kesejahteraan masyarakat Kabupaten OKU yang kita cintai bersama,” tandasnya (*)
Comment