Scroll untuk baca artikel
nasional

Kabuki, Kafe Sehat Milik Kelompok Tani Serpis Untuk Kesejahteraan Anggota

×

Kabuki, Kafe Sehat Milik Kelompok Tani Serpis Untuk Kesejahteraan Anggota

Sebarkan artikel ini

Operasional kafe dilakukan oleh anggota Kelompok Tani Serpis yang sebagian besar anggotanya adalah ibu2 rumah tangga, KSH (Kader Surabaya Hebat), PKK dan pelaku UMKM yang telah dilatih secara intensif oleh Universitas Kristen Petra untuk mengembangkan berbagai menu makanan ala kafe sehat. Di Kafe ini, pengunjung bisa menikmati smooties Sawi, Salad Sayur dan Buah, minuman sehat dan menu lainnya.

Dian Anggraeni selaku ketua Tim Kerja Pengelolaan Sarana Pengembangan Pertanian Perkotaan dan Penyuluhan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian Kota Surabaya melihat Kabuki bukan hanya sebagai Kafe, Kabuki hadir sebagai penunjang program Eduwisata Urban Farming karena Serpis Kebun Kita sudah mandiri dan telah menjadi jujugan dan rujukan berbagai kalangan dari murid PAUD hingga SMA, mahasiswa, instansi pemerintah dari berbagai provinsi dan juga kelompok Tani serta penggiat sosial lainnya untuk belajar tentang Urban Farming dan Community Development.

Kafe yang dikembangkan dengan nuansa Urban Farming ini berada di Serpis Kebun Kita Jl. Jemursari V, kelurahan Jemurwonosari Kecamatan Wonocolo Surabaya, yang merupakan lahan Fasum Pemerintah Kota Surabaya.

Advertisements

“Pemerintah kota Surabaya melalui Kecamatan dan Kelurahan terus memberikan support bagi pemberdayaan masyarakat. Demikian yang disampaikan oleh Muslich Hariadi selaku Camat Wonocolo. Sinergitas dan koneksitas antar pihak serta dukungan dari pemerintah akan terus diberikan selama masyarakat ingin berkembang,” jelasnya. (one)