“Pendaftaran pastinya dilakukan cukup lama, dari 16 April hingga 20 Mei dikantor DPD PDIP Sumsel untuk bakal calon Gubernur Sumsel,” ucap Giri.
Dijelaskannya, penjaringan balonkada ini juga berlaku untuk tingkatan kabupaten kota se Sumsel, yang dilakukan disetiap DPC PDIP.
“Ini juga pastinya ditingkat kabupeten kota melaksanakan penjaringan untuk balon Walikota dan Bupati, di masing-masing daerah,” katanya.
Wakil ketua DPRD Sumsel ini juga menambahkan, penjaringan balonkada dari PDIP akan ada tahapan kedua, dimana untuk balon gubernur dilakukan oleh DPP yang di perkirakan dilaksanakan pada bulan Juni 2024 mendatang.
“Jika untuk tahap kedua bagi balon Walikota dan Bupati dilakukan DPD PDIP Sumsel, pada bulannya sama bulan Juni,” jelas pria yang akan masuk dalam DPR RI nanti.
Dalam pendaftaran balonkada, lanjut Giri, PDIP tidak ada syarat khusus, dan pastinya terbuka untuk umum siapa saja yang mau mendaftar, dan mengambil formulir dilaksanakan dari pukul 10.00 WIB, hingga 16.00 WIB.
“Jika untuk biaya pendaftaran tidak ada, karena sampai sekarang tidak pernah ada biaya atau istilah mahar,” pungkasnya. (*)
Comment