MUBA- lensaperistiwa.id | Berbaris dengan tertib, Masyarakat sangat antusias serbu dan memeriahkan gerakan pangan murah (GPM) yang digelar Pemkab Muba. Gerakan pasar murah ini dilaksanakan menjelang hari besar keagamaan nasional (HBKN) Idul Adha 1444 H / 2023 M. Yang dipusatkan di halaman Kantor Camat Sekayu Kabupaten Muba, Senin (26/06/2023).
Kegiatan ini dibuka secara resmi Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Muba Andi Wijaya Busro SH MHum., didampingi Pj ketua PKK Muba Hj Asna Aini beserta, para Kepala OPD di lingkungan Pemkab Muba berjalan sukses, aman dan tertib.
Pada waktu yang sama, Pemkab Muba melalui Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Muba juga menyerahkan dana kepada kelompok Tani Tahap Pengembangan desa Mulya Asih dan desa Mekar Jaya kecamatan Keluang masing-masing sebesar Rp 15 juta.
Dalam sambutannya, Pj Bupati Muba H Apriyadi diwakili Asisten Bidang Perekonomian Dan Pembangunan Setda Muba Andi Wijaya Busro SH MH mengapresiasi penyelenggaraan kegiatan Gerakan Pangan Murah yang diselenggarakan Badan Pangan Nasional bersama Dinas Ketahan Pangan Kabupaten Muba bekerjasama dengan Bulog.
Menurutnya, gerakan ini sangat membantu masyarakat. Dikatakannya bahwa kegiatan ini akan dilaksanakan juga secara bergiliran di setiap kecamatan dalam wilayah Kabupaten Muba.
Comment